Tiwi Alawiyah (Tengah) bersama dewan juri dan pendamping |
Al-Amien Prenduan dengan menunjuk perwakilan dari lembaga Ma’had Tahfidh Al-Qur’an (MTA) Al-Amien Prenduan, mengutus dua orang dari santrinya untuk berlaga dalam ajang perlombaan bergensi tingkat ASEAN tersebut.
Keduanya adalah Zaffan Haidar asal Prenduan dan Tiwi Alawiyah asal Tangerang. Zaffan Haidar berhasil menjadi juara I MHQ 30 juz Tingkat Nasional, sedangkan Tiwi Alawiyah berhasil menjadi juara I MHQ 30 juz Tingkat ASEAN.
Atas kemenangan ini pimpinan dan pengasuh Al-Amien Prenduan, KH. Dr. Ahmad Fauzi Tidjani, MA., saat menyambut kedatangan mereka di kediamannya, merasa sangat bersyukur atas pencapaian tersebut, namun beliau mengingatkan untuk tidak merasa sombong atas keberhasilan yang luar biasa ini.
“Laisa hadza al-syukru illa lillahi ta’ala (rasa syukur ini hanyalah milik Allah SWT)...Al-hamdulillah anak kita sudah ada yang sampai pada tingkatan ini. Jangan sampai (atas keberhasilan ini) terdetik sedikitpun rasa sombong. Jadikan hal ini untuk bahan evaluasi untuk melengkapi kekurangan yang ada”, pesannya kepada hadirin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar