Sabtu, 20 Mei 2017

Lagi... Hari Ini MTA Mewisuda 622 Penghafal Al-Qur’an


Khabaruna, Prenduan – Setelah pada hari sebelumnya (Jum’at, 19/5/2017) MTA meyudisium 188 santri kelas akhir, putra dan putri, maka pada hari ini Ma’had Tahfidh Al-Qur’an Al-Amien Prenduan mewisuda sebanyak 622 santri yang menghafal Al-Qur’an.


Gedung Serba Guna (GESERNA) yang terletak di are TMI putri menjadi tempat bersejarah bagi para santri yang menghafal Al-Qur’an di MTA. GESERNA menjadi tempat yang menyaksikan wisuda 622 santri Hafidhul Qur’an.

622 santri yang diwisuda ini merupakan gabungan dari wisudawan/wisudawati yang telah menyelesaikan hafalan 30 Juz, 12 Juz, dan Juz 30

Jumlah penghafal Al-Qur’an yang diwisuda 30 Juz berjumlah 37 wisudawan dan 42 wisudawati. Sedangkan yang diwisuda 12 Juz seluruhnya berjumlah 84 orang putra dan putri.

Untuk peserta wisuda juz 30 terdiri dari 185 santri putra dan 274 santri putri. Di antara wisudawan juz 30 ini ada yang merupakan putra bupati Sumenep KH. Busyro Karim.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar