Khabaruna - Guna mendapatkan karier impianmu, hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan mengirimkan CV ke perusahaan yang kamu kehendaki. Salah satu cara agar kamu bisa mendapatkan panggilan di perusahaan yang kamu lamar adalah dengan menuliskan CV yang menarik.
Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk menghasilkan CV yang menarik. Seperti dinukil dari laman Top University.
Gunakan Bahasa yang Tegas
Saat kamu menuliskan CV dan menjelaskan tentang dirimu, pilihlah bahasa yang tegas. Hal tersebut akan membuat HRD lebih mudah untuk memahami tentang apa yang kamu tuliskan dalam CV tersebut.
Ringkas
Untuk memberikan informasi seputar dirimu, tidak berarti kamu perlu menuliskan CV dengan panjang lebar. Kamu perlu membuat CV-mu terlihat ringkas dengan semua informasi yang ingin kamu sampaikan di dalamnya.
Motivasi
Apapun yang ingin kamu cari ke depan, pastikan bahwa kamu memiliki motivasi yang besar untuk mencapai hal tersebut. Salah satunya dalam meraih pendidikan yang lebih tinggi.
Sumber: Liputan6
Tidak ada komentar:
Posting Komentar