Khabaruna, Prenduan – Pimpinan dan pengasuh Al-Amien Prenduan, KH. Ahmad Fauzi Tijani, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para alumni yang hadir dalam acara reuni akbar 2016 ini.
Jumlah para alumni yang datang ke pondok pesantren Al-Amien Prenduan tahun 2016 ini tercatat lebih dari lima ribu orang.
Jumlah yang besar ini merupakan jumlah yang sungguh sangat di luar dugaan dan tidak disangka-sangka. Jumlah ini merupakan jumlah terbesar perkumpulan alumni sepanjang sejarah reuni yang pernah dilaksanakan Al-Amien.
Para alumni yang datang pun tidak hanya yang berdomisili di Indonesia, bahkan yang tinggal di luar negeri juga ikut hadir demi memeriahkan reuni Akbar 2016.
“Dengan kedatangan alumni ke tempat ini dengan jumlah yang terbesar dalam sejarah Al-Amien, para alumni sudah membuktikan loyalitasnya kepada Al-Amien.” Demikian pernyataan KH. Ahmad Fauzi dalam sambutannya di depan para alumni yang memenuhi tenda di depan masjid Jami’ Al-Amien.
Dalam sejarah Al-Amien telah tercatat bahwasanya Al-Amien sudah pernah melaksanakan kesyukuran sebanyak tiga kali: Kesyukuran 45 tahun Al-Amien pada tahun 1997, kesyukuran 50 tahun Al-Amien pada tahun 2002, dan kesyukuran 64 tahun Al-Amien pada tahun 2016 ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar