Sabtu, 21 November 2015

Ini Cara Ciptakan Kenangan Indah Bagi Anak Anda



Khabaruna -- Sering sekali Anda maupun teman-teman Anda berbagi cerita tentang pengalaman-pengalaman masa kecil. Tanpa pernah Anda rencanakan sebelumnya, pengalaman tersebut terpatri sendiri pada memori otak Anda.


Maka yang perlu Anda lakukan adalah mengumpulkan dan menciptakan memori sebanyak-banyaknya dengan anak Anda. Biarkan kenangan itu memenuhi otak anak Anda. Apa saja yang harus dilakukan?

Pertama, memberikan pengalaman untuk mereka. Pengalaman di sini bukanlah sesuatu yang mewah, tapi cukup pengalaman sederhana namun dapat membuat mereka tidak bisa melupakannya.

Misalnya saat Anda memberikannya es krim di hari ulang tahun dia. Di kemudian hari mereka akan mengingatnya. Mengingat kebersamaan itu.

Kedua, benar-benar menyisihkan waktu Anda. Seringkali di waktu libur saja, kita tidak mampu untuk lepas dari ponsel kita. Lalu akhirnya Melewatkan masa-masa bersama dengan anak-anak dengan maksimal.

Yang harus dilakukan mulai saat ini, meletakkan ponsel Anda, singsingkan lengan dan mulailah bermain dengan mereka. Biarkan mereka mengambil waktu Anda seutuhnya, biarkan mereka mengetahui jika Anda mencintai mereka sepenuhnya.

Ketiga, tanamkan kata-kata positif. Jangan ragu untuk mengungkapkan rasa cinta Anda dan biarkan mereka mengetahui sepenuhnya. Kekuatan kalimat positif seperti "aku cinta kamu, aku bangga padamu, atau kamu yang terbaik" di kemudian hari akan menjadikan pribadi anak Anda menjadi pribadi yang percaya diri, tangguh, dan sangat kritis.

Sumber: Republika

Tidak ada komentar:

Posting Komentar