Selasa, 10 November 2015

Alasan Demam Muncul di Malam Hari



Khabaruna - Demam adalah respons tubuh ketika penyakit infeksi akan muncul. Kondisi seperti itu biasanya tidak mudah diprediksi dan membuat tubuh tidak nyaman, terutama bila terjadi di malam hari. Tapi adakah alasan yang jelas mengapa demam muncul di malam hari?


Berikut adalah beberapa alasan demam terjadi di malam hari, sebagaimana dilansir dari Boldsky, Selasa (10/11/2015).

Reaksi alergi

Salah satu alasan demam muncul di malam hari adalah reaksi alergi karena obat. Alergi semacam itu bisa menyebabkan orang menderita demam di malam hari yang diikuti kemerahan dan bengkak di tubuh.

Infeksi saluran kecil (ISK)

ISK bisa menjadi alasan di balik demam yang muncul di malam hari. Ini akan disertai dengan sensari terbakar saat buang air kecil. Bila Anda menderita kondisi seperti itu, segera konsultasi dengan dokter Anda.

Infeksi saluran pernapasan

Ini adalah penyebab demam paling umum. Selesma, infeksi di kerongkongan, laring, dan bronhitis bisa menyebabkan tubuh merespons dengan demam. Normalnya, kondisi ini akan berkurang setelah beberapa hari.

Penyakit jaringan ikat

Gangguan pada jaringan ikat tertentu seperti rheumatoid arthritis juga dapat mengakibatkan demam disertai dengan nyeri pada sendi yang terkena.

Stres

Stres dan kelelahan karena berlebihan saat kerja di siang hari bisa menyebabkan seseorang menderita demam di malam hari. Dengarkan tubuh Anda dan jangan membuat tubuh Anda terlalu lelah.

Sumber: Okezone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar