Minggu, 25 Oktober 2015

Ini Pesan-pesan KH. Maktum Jauhari dalam Apel Tahunan 2015



Khabaruna, Prenduan - Untuk apel tahunan 2015, acara dilaksanakan pada hari Sabtu 24 Oktober 2015 di lapangan sebelah utara gedung SMA Tahfidh Al-Amien Prenduan.


Kegiatan dimulai  pada jam 6.30 WIB dengan diikuti seluruh santri di lembaga Al-Amien Prenduan, baik putra maupun putri.

Dalam kesempatan ini, KH. Maktum Jauhari dalam sambutannya mengingatkan santri akan tujuan dan target dari sistem pendidikan Al-Amien Prenduan yaitu untuk mencetak santri yang "ibadurrahman", yaitu manusia yang selalu mengabdi kepada Allah di manapun ia berada.

Disamping itu santri Al-Amien ditekankan untuk bisa menjadi pemimpin umat yang bisa mengarahkan dan menjadi panutan dalam kehidupan, baik dalam kehidupan keluarga, bermasyarakat maupun dalam kehidupan bernegara.

Tidak hanya itu beliau juga menyampaikan pesan khusus untuk segenap santriwati agar menjadi muslimah yang "ra'iyah fi baiti zawjiha", yaitu seorang muslimah yang bisa menjaga amanah dalam kehidupan keluarga dan menjadi murabbiyah li awladiha, yaitu menjadi pengasuh dan pendidik bagi anak-anaknya, karena ibu merupakan tempat pendidikan pertama bagi manusia.

Al-Amien Prenduan merupakan lembaga pendidikan yang mengadopsi berbagai sistem pendidikan baik itu sistem pendidikan klasik, modern, maupun sistem pendidikan formal. Sehingga KH. Maktum Jauhari mengingatkan seluruh peserta yang hadir bahwasanya Al-Amien itu adalah sistem pendidikan yang "Islami, Tarbawi, Ma'hadi, dan Indonesi".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar